Senin, 22 Agustus 2011

Menggunakan Google AdWords: Keyword Tool

Google Adwords adalah sebuah keyword tool yang sangat bermanfaat untuk SEO atau Search Engine Optimization. Kegunaannya sendiri adalah kita dapat mencari keyword apa saja yang paling banyak dicari oleh pengguna Google di seluruh dunia. Jadi, dengan mengetahui keyword yang sering dicari kita bisa membuat posting baru yang sedang ramai dicari juga. Sehingga blog atau website kita juga memiliki peluang besar untuk dikunjungi oleh orang.


Salah satu keunggulan dari Google AdWords ini juga dia dapat mengetahui seberapa besar tingkat persaingan tiap keyword yang ada di seluruh dunia. Jadi kita bisa melihat berapa besar tingkat persaingan pada keyword tersebut. Apa yang dapat kita manfaatkan dari hal ini? Yaitu kita bisa memilih keyword yang sering dicari tetapi juga dengan pesaing yang sedikit.

Dapat dibayangkan seberapa besar manfaat yang dapat kita ambil dari Google AdWords ini. Ya, cara yang bagus saat kita kehabisan ide tentang apa yang harus ditulis di blog ataupun website. Kita bisa menembus pagerank dan SEO dengan cara ini karena artikel kita up-to-date, banyak dicari dan jarang ada yang memuat.

Berikut ini saya sertakan juga bagaimana menggunakan layanan Google AdWords ini.
  1. Langkah pertama, masuklah ke halaman utama Google AdWords, http://adwords.google.com.
  2. Pastikan Anda sudah mempunyai akun Gmail. Login menggunakan akun Gmail Anda.
  3. Setelah masuk, disitu ada banyak tools. Pada tab bagian atas pilih "Reporting and Tools". Klik kemudian pilih "Keyword Tool".
  4. Seperti pada gambar di bawah ini. Adalah halaman utama dari keyword tool. Untuk mencari keyword apa saja yang banyak dicari, ketikkan daftar keyword yang Anda inginkan pada kolom "Word or phrase". Anda bisa memasukkan lebih dari satu dengan pemisah yaitu tiap baris merupakan satu keyword.
  5. Klik pada "Advanced Options and Filters" untuk mensetting filter pencarian. Anda bisa mensetting keyword dan bahasa apa saja yang akan ditampilkan dan dari negara mana akan dilakukan pencarian.
  6. Masih banyak juga setting lain seperti menyertakan kata-kata dewasa dalam pencarian ataupun pada perangkat apa web yang kita cari dapat diakses. Silahkan bereksperimen dan temukan keyword yang pas untuk posting Anda.
Terima kasih. Happy SEO, Search engine optimization, Keyword, Google AdWords. :)

4 komentar:

  1. nice info gan.. tadinya saya bingung mau masuk Google Adwords.. salah2 malah disuruh bayar

    BalasHapus
    Balasan
    1. sip2.. memang gan, ada banyak kegunaan google adwords, salah satunya buat kita masang iklan, ya tentu mbayar, tapi kalo sekedar mau pake keyword tool gratis.. :)

      Hapus
  2. Balasan
    1. mudah dimengerti, saya harap banyak membantu gan. :)

      Hapus