Jumat, 26 Agustus 2011

Memasang Meta Tag Pada Blogger | SEO

Pada posting kali ini saya akan memberikan tutorial tentang bagaimana cara memasang meta tag atau meta elemen pada blogger, wordpress, atau website apapun karena pada dasarnya pengaplikasian pemasangan meta tag ini sama saja. Meta tag ini biasa digunakan untuk SEO pada website atau blog agar dapat dengan mudah terindex ke search engine. Untuk pengertian meta tag lebih lanjut silahkan klik link berikut ini, Pengertian Meta Tag.


Langsung saja ke tutorial.
  • Pertama login ke dashboard blogger Anda. Setelah login, masuk ke "Design" lalu klik "edit html"
  • Berikut ini adalah kode yang kita gunakan untuk meta tag.
<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
<meta content='TULIS DESKRIPSI BLOG ANDA DISINI' name='description'/>
<meta content='TULIS KEYWORD BLOG ANDA DISINI' name='keywords'/>
</b:if>
  • Kode tersebut adalah kode yang digunakan untuk memasukkan meta tag deskripsi dan keyword yang bisa menambahkan optimasi search engine pada blog Anda.
  • Taruh kode tersebut dibawah kode </title>, Tulis deskripsi dan keyword pada tempat yang telah tersedia. Sehingga hasil akhirnya seperti contoh dibawah ini.
</title>

<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
<meta content=
'Ngoprek Linux, Tips dan Trick komputer, Tutorial dan Ebook komputer, Ebook Linux, Ebook Mikrotik, Ebook Jaringan, Keamanan Facebook, PageRank Blog Website Google SEO Search Engine Optimization' name='description'/>
<meta content='Google, Tutorial, Linux, Ubuntu, Blog, Website, PageRank, Jaringan, Komputer, Networking, Game, Computer, Smiley, Mikrotik, Hacking, SEO, Facebook, Download, Ngoprek, Ebook' name='keywords'/>
</b:if>
  • Simpan dan meta tag terpasang. Untuk mengecek meta tag di blog Anda, juga menganalisis meta tag yang terpasang termasuk efektif tidaknya meta tag Anda silahkan gunakan tools dari website, Meta Tag Analyzer.
  • Meta yang dipasang ini hanya untuk halaman awal atau home page blog Anda. Untuk memasang meta tag berbeda pada setiap postakan saya posting pada tutorial mendatang. :)

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar